Posted by : Nurinaernest
Sabtu, 09 Agustus 2014
Suatu hari, aku dan teman-teman seangkatan sedang berada di Hotspot Sastra FSSR UNS. Yaitu tepatnya di dekat Gedung 3. Lalu, kakak tingkatku (namanya Kak Ananda) tiba-tiba datang dan duduk bersama kami.
Kak Ananda lalu bertanya padaku tentang proyek cerpenku yang akan dicetak oleh Parkinsen. (bingung dengan proyek ini? ask.fm/Nurinaernest). Aku menjawab kalau aku belum selesai dalam proses editingnya. Lalu kak Ananda memberi semangat, dan mengatakan kalau libur panjang justru kesempatan yang sangat menarik untuk menyelesaikan suatu proyek. Kak Ananda lalu menyuruhku untuk segera menghubungi Kakak Alam selaku editor. Bahkan kak Ananda bertanya apakah karya tersebut akan diadakan semacam diskusi. Aku sangat terkejut, pemikiran kak Ananda sangat spektakuler, bahkan aku tak berpikiran sejauh itu.
Hening sejenak, pandangan Kak Ananda tertuju pada koran yang tergeletak. Tertarik dengan koran yang dibeli Anis, tiba-tiba Kak Ananda bertanya,
"Ini koran yang beli siapa?"
"Anis" jawabku.
"Ini disobek sedikit nggak apa-apa?" tanya Kak Ananda lagi ketika ia menemukan rubrik kecil di sudut halaman yang menurutnya menarik. Ternyata rubrik itu menampilkan tentang seni yang berkaitan dengan budaya. Aku bahkan belum menemukan rubrik itu ketika membolak-balik koran tersebut. Kak Ananda terlihat antusias dan sangat senang ketika menyobek rubrik itu dan berkata akan membawanya pulang. Wajahnya terlihat berseri-seri. Bahkan Kak Ananda menceritakan tentang peluang besar untuk para seniman yang terkadang tidak di-share terlalu banyak. Dan aku berpikir, ternyata banyak sekali yang belum aku ketahui.
Ada beberapa pesan moral yang aku dapatkan dari peristiwa Kak Ananda menyobek salah satu rubrik tersebut. Yaitu:
1. Setiap kita menemui suatu hal/peristiwa dalam keseharian kita, kita harus jeli. Apapun itu, termasuk salah satunya rubrik di sudut halaman koran. Karena informasi besar kadang berada di sudut kecil halaman koran yang kita baca.
2. Kita harus bersemangat mengerjakan tugas-tigas kita. Jadikan itu kesenangan hidup.
3. Kita harus membagikan informasi baik yang kita terima kepada teman-teman.
Jadi, ketika membaca koran, aku selalu teringat hal tersebut. Jangan anggap sepele hal apapun :)
Related Posts :
- Back to Home »
- DAY BY DAY , LIFE »
- Ketika Kita Harus Memperhatikan Hal-hal Kecil